Pemasangan lantai parket padma Hotel Bandung Adalah salah satu projek yang kami banggakan yaitu pemasangan lantai kayu bandung di Padma Hotel Bandung yang berlokasi di Jalan Ciumbuleuit, Bandung yang dikerjakan sekitar bulan Agustus tahun 2011
Gambar di bawah menampilkan gambar lantai kayu, adalah tampilan di beberapa kamar di Padma Hotel Bandung yang terlihat begitu sejuk dan nyaman, maka siapapun yang menginap di hotel ini akan merasakan pengalaman yang berkesan dengan hotel yang mewah yang memanjakan para tamu serta dinginnya kota bandung di wilayah Ciumbuleuit.
Baca juga : Pemasangan Parket Studio Dancer 14
Ada banyak kamar yang kami telah ganti lantai kayunya di Padma Hotel Bandung tersebut dengan lantai kayu yang baru, lebih dari 50 kamar yang setiap kamarnya menghabiskan material lantai kayu sekitar 40 meteran.
Dan sebagian kamar lainnya menggunakan Laminate Parquet yang di padukan atau disambungkan dengan lantai Marmer.
Selain Fasilitas kamar yang menggunakan Lantai kayu, juga tredapat Fasilitas lain yang di sediakan di kamar ini yang material lantainya menggunakan lantai kayu, seperti Spatodea Fitness Room yang menggunakan Lantai kayu merbau, dan Pool Deck (Halaman belakang disamping Kolam Renang) yang menggunakan kayu Decking Ulin.
Adapun bahan lantai kayu yang digunakan di suite room Padma Hotel ini tidak tanggung-tanggung menggunakan Parket kayu Jati kualitas eksport dengan ukuran 12x50x300mm yang harganya terbilang paling tinggi untuk ukuran produk parket kayu.
Bahan Finishing yang digunakan pada pemasangan lantai kayu ini menggunakan bahan yang berkualitas yaitu bahan Poly Urethane (PU) sehingga aman bagi para tamu hotel, dengan warna Natural (Tidak menggunakan tambahan Pewarna)
- Baca juga: Harga lantai kayu terbaru