jenis lantai yang bisa dipilih untuk menggantikan lantai parket jati – Memiliki hunian dengan nilai seni bisa diwujudkan dengan lantai bermotif kayu. Meskipun banyak jenis lantai bermotif kayu yang bisa anda pilih di pasaran, Namun tetap saja penggunaan lantai kayu alami selalu menjadi pilihan terbaik untuk diterapkan.
hal ini karena motif yang disuguhkan dari kayu alam memang sangat unik dan berbeda satu sama lain sehingga akan lebih memancarkan nilai alami dari suatu ruangan.
Satu hal yang harus anda ketahui sebelum memiliki kayu untuk lantai, tidak semua jenis kayu bisa dijadikan lantai. kayu-kayu untuk lantai haruslah kayu yang memiliki tingkat kekerasan yang tinggi, tingkat kuat yang cukup tinggi dan tingkat keawetan yang baik. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir lantai kayu melenting ketika sudah dipasang.
selain ditinjau dari kualitas kayunya, penggunaan kayu untuk dijadikan lantai juga dilihat dari seberapa elokah motif kayu tersebut untuk bisa menambah estetika pada ruangan tersebut. Oleh sebab itu wajar bila Kayu Jati merupakan pilihan terbaik untuk diterapkan sebagai penutup lantai. Disamping tingkat kekerasan, kekuatan dan keawetan yang sangat baik, Kayu Jati juga telah di klem sebagai jenis kayu dengan corak yang paling Indah.
Tentu dengan menerapkan kayu Jati pada lantai ruangan akan menambah nilai estetika pada ruangan tersebut juga lantai kayu tersebut bisa sangat awet bertahan.
Namun ada kalanya kita harus meninjau ulang penerapan kayu Jati karena harga lantai kayu Jati ini terbilang cukup mahal. apalagi jenis lantai kayu jati Grade A (kualitas eksport) yang memiliki kualitas terbaik diantara jenis kayu Jati lain.
baca selengkapnya : perbedaan kualitas kayu jati
selain harganya, keunikan dari kayu Jati juga mungkin sudah biasa dengan banyaknya rumah yang menggunakan parket jati tersebut.
bagi anda yang menginginkan suasana lantai kayu unik dengan motif baik namun bukan kayu Jati, Berikut akan kami rekomendasikan 3 Jenis lantai kayu solid yang bisa sobat gunakan pengganti parket kayu Jati.
lantai kayu Sungkai
lantai kayu Sungkai bisa anda pilih sebagai pengganti parket Jati karena dari segi motif, kayu ini memiliki motif yang hampir sama dengan kayu Jati. Dengan warna yang lebih kompak yaitu putih kekuningan.
Dari segi kualitas, Kayu ini cukup menjanjikan karena memiliki tingkat kekerasan yang sangat tinggi meskipun dari segi kekuatan dan keawetan kayu sungkai ini berkualitas menengah. Meskipun demikian, untuk digunakan sebagai lantai, kayu sungkai bisa diandalkan. Dengan motif yang bagus tentu akan membuat hunian menjadi lebih terlihat alami dan elegan.
selain kayu Sungkai, yang bisa anda pilih, ada juga jenis lantai kayu lain, Yaitu :
Lantai kayu Sonokeling
lantai kayu sonokeling ini memiliki warna yang sangat unik yaitu Hitam pekat. jika dilihat secara jauh, terlihat seperti arang. meskipun warnanya Hitam, kayu ini memiliki motif putih kekuningan yang sangat bagus. Kayu ini sangat cocok diterapkan bagi anda yang menyukai kesan ekslusif pada ruangan.
dari segi kualitas, kayu ini bisa dibilang menengah, cukup menjanjikan untuk diterapkan sebagai penutup lantai. meskipun sebetulnya secara harga, lantai kayu ini memiliki harga yang hampir sama dengan lantai kayu Jati.
Lantai Kayu Keruing
lantai kayu keruing ini sebetulnya tidak memiliki corak yang bagus, kayu ini memiliki tekstur hampir sama dengan kayu kelapa dan kayu Merbau, memiliki serat yang lurus padat. namun yang menjadi kelebihan dari kayu ini adalah harganya yang terbilang sangat murah untuk ukuran lantai kayu dengan ketebalan 1,5 cm.
secara kualitas, kayu ini berada di tingkat menengah, berada dibawah kualitas kayu Jati namun diatas kayu Mahoni. kayu ini bisa anda aplikasikan sebagai penutup lantai rumah.
bagaimana dengan harga dari ketiga jenis lantai kayu diatas?
untuk info harga bisa baca : update harga lantai kayu
lalu bagaimana jika kita hendak memesan lantai kayu?
bagi anda yang hendak memasang lantai kayu parket dirumahnya, anda tidak perlu kemana-mana lagi, karena kami kios Parquet merupakan penyedia lantai kayu sekaligus Jasa pasang yang siap melayani anda.
untuk info lebih lanjut bisa menghubungi marketing kami
Beni RJP