Material deck pool

7 Material Pool Deck Berkualitas Untuk Pinggiran Kolam Renang Yang Indah

material Pool Deck terbaik – Jika Anda sedang mencari material yang terbaik untuk lantai kolam renang. Disini Anda bisa mengetahui berbagai macam material terbaik dalam mengubah pinggiran kolam renang semakin indah dan menawan.

Pool deck atau lantai kolam renang yang berfungsi untuk pijakan lalu lintas di sekitaran kolam renang. Pasti Anda penasaran dengan bahan decking kolam renang yang bagus untuk dipasangkan di kolam renang rumah Anda.  Yuk kenali apa saja material terbaiknya.

1. Kayu

Pool deck kayu salah satu paling rekomendasi untuk mengubah lantai kolam renang, decking kayu kolam renang bisa membuat tampilan hunian semakin indah. Kelebihannya minimnya resiko dari kecelakaan yang terjadi.

decking kayu kolam renang

Namun kelemahan dari segi kelembaban, kayu yang sering terkena air akan menyebabkan kelapukan terhadap kayu itu sendiri. maka penggunaan pool deck kayu harus menggunakan kualitas kayu yang berkualitas tinggi.

2. Kayu Conwood

Kayu Conwood

material pool deck selanjutnya kayu conwood atau kayu olahan. Conwood salah satu material yang terbuat dari semen yang diproses fabrikasi. Walaupun dari semen, tampilan conwood terlihat seperti kayu pada umumnya.

kelebihan kayu conwood sebagai pinggiran kolam renang yaitu anda bisa memiliki pinggiran seperti kayu, perawatan terbilang mudah dan tidak perlu rutin dari segi pembersihan. Selain itu decking kolam renang dari kayu conwood sangat tahan lama dan mampu menahan serangan dari cuaca di luar.

3. Semen

pool deck semen

Siapa sangka semen bisa salah satu decking kolam renang yang sering digunakan sebagai pool deck yang terbaik. semen sendiri terbuat dari pasir dan semen, penggunaa pinggiran kolam renang dari semen mampu bertahan terhadap genangan air yang lama. Kuat juga terhadap serangan cuaca, namun lantai semen sendiri dari kekurangan yaitu tidak ada nilai seni yang diberikan olehnya.

4. Keramik

material pool deck selanjutnya keramik,  secara umum material ini sudah banyak mengenalinya, karena lantai rumah secara umum menggunakan keramik. pinggiran kolam renang bisa menggunakan keramik. kelebihan yaitu kuat terhadap serangan cuaca namun kelemahannya yaitu licin.

pool deck keramik

Jadi bila Anda menggunakan keramik sebagai decking kolam renang, ada resiko yang diberikan yaitu licin dan Anda harus berhati – hati ketika melangkah di pinggiran kolam renang yang menggunakan keramik.

5. Batu Alam

pool deck Batu Alam

material decking kolam renang dari kategori pool deck selanjutnya yaitu batu alam. Batu alam terbilang paling rekomendasi dalam mendekorasi pinggiran kolam renang, kecantikan dari batu alam bisa memberikan tampilan pinggiran kolam semakin indah. Namun kelemahan yaitu kasar ketika berjalan di atasnya. tapi batu alam memiliki kelebihan ialah kuat dan tahan terhadap serangan air maupun cuaca

6. PVC

material pool deck selanjutnya PVC atau WPC (Wood Plastic Composite) salah satu material yang terbuat dari plastik yang di daur ulang yang mulai digunakan sebagai deck pinggiran kolam renang. Kekuatan dan keawetan dari material ini menjadi salah satu pilihan rekomendasi dalam mengubah lantai kolam renang yang sedang ingin ubah. 

pool deck wpc

Lantai kolam renang dari WPC hampir mirip seperti kayu, sesuai dengan namanya wood plastic composite bisa membuat tampilan kolam renang semakin indah. Tidak hanya itu saja. perawatan yang bisa dilakukan lebih mudah dibandingkan material yang lainnya.

7. Batu Bata

Batu bata bisa dijadikan lantai kolam renang yang ada di rumah. Penggunaan pool deck dari batu bata menjadi pilihan untuk membuat lantai kolam renang, namun batu bata tidak memiliki sisi keindahan dan kemewahan dari segi penampilan. Namun dari segi kekuatan batu bata salah satu diantara material lainnya.

Biasa biaya cukup murah untuk membuat pinggiran kolam renang yang berasal dari batu bata. Decking kolam renang dari batu bata pun terbilang mudah dipasangkan, namun kelemahan ketika air mengenai batu bata akan keluar warna merah sehingga air kolam akan kotor akibat kelunturan dari batu bata

Scroll to Top