Toko lantai kayu di kota Jakarta sekarang ini terbilang cukup banyak, mulai dari penjual produk lantai kayu custom, produk lantai kayu mesin manual, produk lantai kayu bengkel sederhana sampai penjual lantai kayu produk pabrikan, bahkan banyak juga diantaranya yang menjual produk lantai kayu impor.
Semakin maraknya jual lantai kayu di kota Jakarta tentu hal ini menjadikan calon konsumen mesti benar-benar selektif dalam menentukan kemana harus membeli, dan selektif memilih manakah penjual Lantai Kayu terbaik dan bisa dipercaya, hal ini tentu saja menjadi bahan pertimbangan yang sangat penting mengingat penggunaan lantai kayu yang akan dipasang bukanlah untuk penggunaan
sementara, melainkan akan dipakai dalam jangka waktu yang lama dan bahkan kalau bisa hingga seumur hidup, dan tentu saja ketika memutuskan untuk membeli lantai kayu jakarta terhadap hasil yang akan di dapatkan, khawatir hasilnya tidak memuaskan, khawatir produknya kurang bagus, khawatir harganya kemahalan, khawatir tidak tahan lama, khawatir tidak ada garansi, khawatir pelayanannya buruk, dan maca-macam kekhawatiran lainnya.
Hal ini wajar menjadi pertimbangan yang cukup pelik bagi setiap calon pembeli lantai kayu, mengingat harga lantai kayu bukanlah harga yang murah seperti halnya harga lantai keramik ataupun harga lantai Granite, bahkan harga Lantai kayu hampir setara dengan harga lantai Marmer
Memilih Penjual Lantai Kayu Terbaik di Jakarta
Memilih Toko lantai kayu di jakarta susah-susah gampang, banyak penjual lantai kayu yang menawarkan berbagai kelebihan mulai dari kualitas produk, pelayanan yang ramah, pilhan jenis produk, garansi maupun tawaran-tawaran lainnya, tapi apakah ada jaminan anda akan puas?
Sebagai masukan bagi anda yang berencana untuk membeli lantai kayu di Kota Jakarta berikut ini kami sampaikan beberapa Tips memilih Penjual Lantai Kayu agar anda tidak kecewa
9 Tips Memilih Penjual Lantai Kayu
- Tips Pertama: Pilihlah penjual lantai kayu menurut rekomendasi dari teman, atau rekan atau sodara yang pernah membeli lantai kayu
- Tips Kedua: Pilihlah penjual lantai kayu yang Jam terbangnya sudah cukup lama dan trak recordnya cukup baik di masyarakat
- Tips ketiga: Pilihlah penjual lantai kayu yang sudah berpengalaman dibidangnya dan bukan penjual lantai kayu amatiran
- Tips Keempat: Pilihlah penjual lantai kayu yang pelayanannya ramah dan sigap serta memberikan penjelasan edukasi dibidang lantai kayu
- Tips Kelima: Pilihlah penjual lantai kayu yang memiliki referensi pengerjaan proyeknya cukup banyak dan hasilnya memuaskan konsumen
- Tips Keenam: Pilihlah penjual lantai kayu yang memberikan garansi produk dan juga servis perbaikan hingga bertahun-tahun
- Tips Ketujuh: Pilihlah penjual lantai kayu yang memiliki koleksi produk yang cukup banyak sehingga banyak pilihan yang bisa di sesuaikan dengan selera anda
- Tips Kedelapan: Pilihlah penjual lantai kayu yang melayani jasa pemasangan agar anda tidak perlu lagi mencari tukang pasang yang belum tentu mendapatkan tukang yang mahir
- Tips Kesembilan: Pilihlah penjual lantai kayu yang memiliki teknisi pemasangan yang sudah berpengalaman
Itulah 9 Tips bagi anda yang berencana memasang lantai kayu baik itu untuk kebutuhan rumah, kantor, hotel Apartemen, Tempat ibadah, Lapangan Basket, maupun untuk kebutuhan pemasangan lainnya.
Layanan Kami
Dan untuk semua itu kami berusaha untuk senantiasa memenuhi kebutuhan penting didalam melayani anda, Kami senantiasa memberikan layanan terbaik dalam memenuhi kebutuhan konsumen.
Kami senantiasa mengedepankan kualitas dan pelayanan terbaik, kepuasan pelanggan adalah yang utama bagi kami, setiap keluhan baik itu yang disebabkan kualitas produk maupun kelalaian team pemasangan,merupakan tanggung jawab kami. Kami akan respon secepatnya.
Rumah indah dan nyaman adalah idaman semua orang,penambahan komponen parket pada rumah akan menambah nilai estetika tinggi. Tak perlu khawatir dengan gaya rumah yang sudah ada karena lantai kayu Jakarta mampu menyesuaikan dengan semua desain interior Anda gaya kontemporer maupun gaya tradisional.
Kami menyediakan berbagai jenis produk lantai kayu dengan banyak jenis varian produk, Jangan ragu lagi segera hubungi Kami atau datang langsung ke showroomnya di parket Jakarta.
Lantai Kayu Untuk Kebutuhan Indoor
Lantai kayu indoor saat ini menjadi primadona bagi para konsumen. Pasalnya, selain memiliki banyak kelebihan, lantai kayu juga dapat menunjang tampilan hunian yang indah nan mewah. Tentu terdapat beberapa jenis kayu yang sering dijadikan lantai kayu indoor, dan pastinya juga masing-masing dari jenis kayu ini memiliki karakteristik dan tampilan yang berbeda-beda. Penasaran? mari kita simak produk lantai kayu indoor terbaik di Jakarta berikut ini
Parket Kayu Jati
Yang pertama adalah jenis lantai parket kayu dari jenis kayu Jati. Tentu pastinya anda sudah mengetahui bagaimana kualitas dari jenis kayu ini bukan? dengan kualitas yang sangat baik ini, parket kayu jati menjadi favorit bagi sebagian besar konsumen. Terlebih lagi, jenis produk parket dapat dipasang menggunakan berbagai macam motif, seperti motif herringbone, susun bata, mozaik dan juga chevron. Hal ini menjadikan tampilan hunian anda sangat berbeda dari yang lainnya, karena bukan hanya warna, namun juga penyusunan dari parket itu sendiri sangat unik.
Flooring Kayu Merbau
Pada urutan nomer dua yaitu produk jenis Flooring dari kayu Merbau. Kayu dengan tampilan terbaik dengan warna merah kecoklatan yang menawan ini memiliki kelebihan yang sangat bagus pada faktor kesehatan pengguna nya. Alasannya karena kayu merbau ini memiliki ion negatif yang sangat baik untuk tubuh. Berbeda dengan parket yang memiliki bentuk sama dengan lainnya, Flooring memilik panjang yang berbeda beda, menjadikan pola dari pemasangan flooring ini lebih indah.
Laminated Flooring
Terakhir yaitu lantai laminate atau laminated flooring, ini merupakan produk alternatif bagi anda yang menginginkan hunian dengan tampilan lantai kayu namun dengan harga yang terjangkau. Perlu anda ketahui bahwa lantai laminate ini bukan terbuat dari 100% kayu asli, namun tetap menggunakan serbuk kayu yang telah diproses sedemikian rupa agar dapat menjadi produk lantai. Selain terjangkau, lantai laminate juga memiliki berbagai jenis warna dan tampilan yang berbeda-beda. Sangat cocok bagi anda yang ingin lantai kayu murah dan tinggal tempel saja.
- Baca Juga: Apa itu Laminate Flooring?
Lantai Kayu Untuk Kebutuhan Outdoor
Selain untuk indoor, kami juga memiliki lantai kayu khusus Outdoor. Loh memang ada bedanya? Tentu saja berbeda, dimulai dari bahan dasar jenis kayu nya dan juga jenis produk itu sendiri. Lantai kayu outdoor atau lebih dikenal dengan Decking Kayu merupakan jenis produk lantai kayu yang dibuat khusus untuk area outdoor, karena ketahanan dan fungsi dari kayu tersebut berbeda. Ringkasnya, Decking kayu diharuskan kuat terhadap cuaca dan juga air, yang mana ini merupakan dua sifat wajib bagi lantai outdoor. Apa saja produk lantai kayu outdoor terbaik? simak berikut ini;
Decking Kayu Bengkirai
Bengkirai atau biasa disebut yellow balau ini menjadi sebuah jenis kayu yang bagus untuk dijadikan lantai kayu outdoor. Karena jika dibandingkan dengan kayu lainnya, harga dari decking bengkirai ini terbilang lebih terjangkau. Namun, bukan berarti kualitas dari decking Bengkirai ini tidak bagus ya, jadi anda tidak perlu khawatir tentang semua jenis produk yang kami gunakan memakai kayu-kayu terbaik. Tampilan decking bengkirai ini berwarna coklat kekuningan dan cenderung cerah, namun jika anda kurang menyukai warna yang cerah ini tentu anda bisa request finishing dengan lapisan warna yang gelap. Decking bengkirai juga memiliki beberapa jenis produk, yaitu decking bengkirai standar, decking bengkirai polos dan decking bengkirai jumbo. Ketiga produk tersebut dibedakan lewat alur yang terdapat pada permukaan decking tersebut.
Decking Kayu Kempas
Kayu yang berasal dari pohon kempas ini seringkali digunakan untuk bahan dasar bangunan seperti kusen dan juga decking. Tingkat keras dari kayu kempas ini sangat tinggi disamping tingkat awet nya yang terbilang cukup rendah. Namun, dengan kualias tersebut anda bisa mendapatkan decking kayu dengan harga yang terjangkau.
Baca : Harga Decking Kayu
Harga Lantai Kayu di Jakarta
Kini anda sudah mengenal sekilas tentang lantai kayu indoor dan outdoor, alangkah lebih baik jika anda mengetahui pula tentang harga dari jenis-jenis produk tersebut dibawah ini:
Parket Jati Grade A
Ukuran : 12 x 50 x 30mm
Rp. 280.000 / m²
Mini Flooring Jati Grade B
Ukuran : 1,2 x 7 x 20-60cm (random)
Rp. 285.000 / m²
Flooring Merbau Polos
Ukuran : 1,5 x 9 x 30-120cm (random)
Rp. 420.000 / m²
Decking Merbau
Ukuran : 1,8 x 9 x 200cm Up (random)
Rp. 420.000 / m²
Decking Bengkirai
Ukuran : 1,8 x 9 x 100-400cm (random)
Rp. 385.000 / m²
Lantai Kayu Laminate
Demikianlah harga sekilas beberapa produk lantai kayu terbaik, semoga dapat membantu anda dalam menentukan pilihan lantai kayu untuk hunian kesayangan anda. Jika anda masih kebingungan dan ingin bertanya informasi lebih lanjut seputar produk anda bisa menghubungi marketing kami lewat kontak dibawah ini
Alamat Toko Lantai Kayu Di Jakarta
Jalan Raya Serpong No. 18D BSD Tangerang, Tangerang Selatan 021-5397273